Polsek Lubuk Batang Polres OKU Tangkap Pelaku Pencurian di Dalam Rumah Korban

Baturaja – Polsek Lubuk Batang Polres OKU berhasil mengamankan TO (39), warga Desa Banuayu Dusun IV, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU, dalam kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan sebagaimana dimaksud dalam pasal 363 Ayat (1) Ke-3 & 5 KUHP.

 

Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Lubuk Batang AKP Roly Irawan, S.E., menjelaskan bahwa peristiwa pencurian tersebut terjadi pada Minggu (12/05/2024) sekitar pukul 02.00 WIB di rumah korban Elda (29) di Desa Banuayu Dusun IV. Pelaku memasuki rumah korban dengan memanjat atap dan membuka genteng untuk masuk ke dalam rumah.

 

Setelah berhasil masuk, pelaku menuju salah satu kamar dan mengambil barang-barang berharga milik korban, termasuk 1 unit HP iPhone 6s, 2 unit kamera, berbagai macam perhiasan aksesoris dari lemari, serta 4 buah karpet dari ruang keluarga. Total kerugian yang dialami korban diperkirakan mencapai Rp 14.000.000,-.

 

Korban segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Lubuk Batang, yang kemudian melakukan penyelidikan. Pada Senin (03/06/2024) sekitar pukul 17.30 WIB, polisi mendapatkan informasi bahwa perhiasan aksesoris milik korban yang hilang sedang dipakai oleh Yusni Laili. Tim Reskrim yang dipimpin oleh AIPTU A. Rasid segera mendatangi rumah Yusni Laili dan mengonfirmasi bahwa perhiasan tersebut memang milik korban.

 

Menurut Yusni Laili, barang-barang tersebut didapat dari pelaku TO (39). Polisi kemudian mendatangi rumah pelaku dan berhasil mengamankan 2 unit kamera merk Sony milik korban yang hilang. Pelaku TO (39) beserta barang bukti kemudian dibawa ke kantor Polsek Lubuk Batang untuk proses lebih lanjut. 

 

Kapolsek Lubuk Batang AKP Roly Irawan menyatakan bahwa pelaku akan dikenakan pasal 363 Ayat (1) Ke-3 & 5 KUHP dengan ancaman hukuman yang sesuai dengan tindak pidana pencurian dengan pemberatan.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
31 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@humassumsel@gmail.com

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.