BRIGPOL Ahmad Susanto Laksanakan Patroli dan Sambang untuk Tingkatkan Keamanan di Simpang Martapura

Simpang Martapura – Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), BRIGPOL Ahmad Susanto, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Martapura, secara rutin melaksanakan kegiatan sambang ke siswa yang sedang pulang sekolah serta patroli dialogis di berbagai objek vital dan kegiatan sehari-hari masyarakat lainnya.

 

BRIGPOL Ahmad Susanto tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga mendengarkan langsung keluhan dan aspirasi dari siswa dan masyarakat desa binaannya. Langkah ini sangat membantu dalam mengurangi gangguan kamtibmas di tengah-tengah masyarakat.

 

Kapolsek Simpang Martapura IPTU Agus Suparwanto, SH menyampaikan bahwa kegiatan rutin sambang langsung ke warga masyarakat, terutama di desa binaan, sangatlah penting dan efektif. "Dengan bertemu langsung dengan warga, kita bisa menggali informasi-informasi yang berkembang di lingkungan masyarakat terkait situasi keamanan dan ketertiban. Selain itu, kita juga bisa secara langsung menyampaikan himbauan-himbauan kamtibmas secara preemtif dan preventif," ujar IPTU Agus Suparwanto.

 

Menurut IPTU Agus Suparwanto, pendekatan seperti ini dapat menciptakan hubungan yang lebih baik antara polisi dan masyarakat, serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap kepolisian. "Kami berharap, melalui kegiatan seperti ini, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman, serta lebih aktif dalam menjaga kamtibmas di lingkungan mereka," tambahnya.

 

Kegiatan sambang dan patroli dialogis yang dilakukan oleh BRIGPOL Ahmad Susanto ini diharapkan dapat terus berjalan secara konsisten, sehingga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Simpang Martapura tetap kondusif.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
6 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@humassumsel@gmail.com

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.