• 34Âșc, Sunny

Bhabinkamtibmas Polsek Muara Kelingi Berikan Penyuluhan Kepada Sekuriti PT. Lonsum

POLRES MURATARA
2018-04-29 17:11:49 Dibaca (79)

Tribratanewspoldasumsel.com – Bhabinkamtibmas Polsek Muara Kelingi Polres Musi Rawas, Brigpol Wakhidin melaksanakan kegiatan penyuluhan kepada anggota security PT. Lonsum Mawar Merah Desa Mambang Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, pada Sabtu (28-4-2018).

 

Brigpol Wakhidin memberikan penyuluhan tentang pentingnya koordinasi antara masyarakat dan pihak kepolisian guna meningkatkan antisipasi gangguan Kamtibmas.

 

Selain itu juga Brigpol Wakhidin menghimbau para securiti untuk lebih aktif dalam bekerja menjaga keamanan, menjauhi narkoba dan segera memberikan informasi kepada pihak kepolisian jika melihat atau mengetahui adanya perbuatan tindak pidana berupa tindak pidana pencurian, curanmor atau curas.

 

Brigpol Wakhidin juga menghimbau untuk tidak percaya atau menyebarkan berita hoax. Karena menyebarkan atau membuat berita hoax dapat dihukum.

 

Kapolres Musi Rawas, AKBP Bayu Dewantoro, SIK, MM melalui Kapolsek Muara Kelingi AKP Hendri Agus, SH membenarkan adanya kegiatan penyuluhan yang dilakukan oleh Brigpol Wakhidin.

 

Brigpol Wakhidin memberikan penyuluhan tentang pesan-pesan Kamtibmas dari Kapolres Musi Rawas, Jelas Kapolres.

 

 

 

Opr PID Polres Musirawas

Bantuan Polisi

Survey

Bagaimana Pelayanan Kepolisian Daerah Sumsel ? ...
Sangat Puas
Puas
     Lihat hasil poling