34ºc, Sunny
Tribratanews.sumsel.polri.go.id - Kapolres Prabumulih AKBP SISWANDI , S.I.K., S.H., M.H bersama Wakapolres Prabumulih KOMPOL JOSSY ANDRIANTO, SST.,M.M dan Para PJU Polres Prabumulih melakukan Kunjungan ke TK bhayangkari Cabang Prabumulih. Kegiatan Kunjungan ke TK bhayangkari Cabang Prabumulih dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 26 Januari 2022 pada pukul 09.00 Wib. Saat di konfirmasi Kapolres Prabumulih AKBP SISWANDI , S.I.K., S.H., M.H setelah melaksanakan kunjungan tersebut menerangkan bahwa kegiatan yang dilakukannya bersama Wakapolres Prabumulih serta para PJU Polres Prabumulih guna untuk melakukan pengecekan persiapan akan dilaksanakan vaksinasi anak usia dini serta sekalian juga melakukan pengecekan bangunan TK kemala Bhayangkari yang mana ada gedung yang perlu dilakukan perbaikan.