34Âșc, Sunny
Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Empat Lawang mendapatkan piagam penghargaan Direktorat Polda Sumatera Selatan atas sejumlah inovasi dalam menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di tengah masyarakat khususnya di wilayah Hukum Polres Empat Lawang dan Jajarannya.
Penghargaan Laka Lantas Terendah dan Tilang Terbanyak 2 Kinerja Fungsi Lalu Lintas Se-Jajaran Polda Sumatera Selatan.
Kapolres Empat Lawang AKBP Patria Yuda Rahadian, melalui Kasat Lantas Polres Empat Lawang Iptu Salpia Wardi Menyampaikan turut bangga dan bersyukur. Karena untuk yang kedua kalinya, jajaran Satlantas Polres Empat Lawang mendapatkan penghargaan atas prestasinya ini
Harapannya dengan pemberian penghargaan ini dapat memotivasi anggota Satlantas untuk terus meningkatkan kinerjanya dalam menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di tengah masyarakat Kabupaten Empat Lawang.