Prabumulih, 27 Oktober 2024 – Bhabinkamtibmas Kelurahan Mangga Besar, Aiptu Danang RHS, dari Polres Prabumulih, Polda Sumatera Selatan, melaksanakan patroli dan sambang rutin kepada warga setempat. Dalam kegiatan ini, ia memberikan himbauan kamtibmas sebagai upaya pencegahan tindak kejahatan 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) serta sosialisasi penerimaan terpadu anggota Polri TA 2025. Aiptu Danang juga mengajak masyarakat untuk menjaga ketertiban dan kedamaian menjelang Pilkada 2024 melalui himbauan Cooling System.
Kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi warga Kelurahan Mangga Besar. Aiptu Danang berharap agar warga dapat berperan aktif dalam menjaga kamtibmas dan segera melapor apabila mengetahui adanya potensi gangguan keamanan di wilayahnya. "Kami berharap masyarakat dapat berperan serta dalam memberikan informasi kepada Bhabinkamtibmas, sehingga setiap permasalahan dapat terselesaikan dengan cepat dan baik,” ujarnya.
Langkah preventif ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kesadaran keamanan masyarakat tetapi juga memupuk rasa kepedulian bersama untuk terciptanya situasi yang kondusif selama Pilkada 2024 di Prabumulih.
Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :
NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*
"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"
Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
081370002110
admin@humassumsel@gmail.com
© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.