• 34Âșc, Sunny

Kembali, Dengan Problem Solving Bhabinkamtibmas Selesaikan Masalah Warga Yang Bertikai

POLRES OKU
2023-03-15 20:11:01 Dibaca (40)

Baturaja- Bhabinkamtibmas Polsek Baturaja Timur Aiptu M. Solahudin menyelesaikan permasalahan (Problem Solving) yang dialami oleh warga binaannya di Kelurahan Tanjung Baru Kec. Baturaja Timur Kab. Oku. Selasa (24/03/2023).

Sebagai ujung tombak Kepolisian di kewilayahan, peran personel yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas tidak bisa dipandang sebelah mata, mengingat kewajibannya harus selalu hadir di tengah masyarakat binaannya, dan juga selalu membantu menyelesaikan/memecahkan permasalahan (Problem Solving) yang dialami oleh warga binaannya.

Dalam penyelesaian masalah Aiptu M. Solahudin menghadirkan kedua belah pihak yang bermasalah, yang sepakat untuk menyelesaikan permasalahan dengan cara musyawarah dan dibuatkan surat pernyataan yang ditandatangani oleh kedua belah pihak, dan saling meminta maaf serta berjanji untuk tidak mengulanginya lagi dan tidak saling dendam atas permasalahan diantara kedua belah pihak.

Di sela-sela penyelesaian masalah, beliau memberikan nasehat dan himbauan kamtibmas tentang pentingnya hidup rukun dan damai, tanpa adanya permusuhan antar masyarakat serta mengajak kedua belah pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Desa. Diharapkan juga dengan adanya problem solving ini, permasalahan yang dialami oleh setiap warga masyarakat dapat diselesaikan dengan musyawarah sehingga tidak sampai ke ranah hukum serta dalam mediasi ini kedua belah pihak menyadari dan bersedia diselesaikan secara kekeluargaan.

Kedua belah pihak kemudian saling memaafkan dengan tidak mengulangai perbuatan yang sama baik kepada orang lain dan dituangkan dalam surat pernyataan sambil berjabat tangan yang di saksikan oleh masing-masing saksi, bhabinkamtibmas, warga dan lurah

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI,WA 0813-7000-2110

                                                                

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

 

 

#poldasumsel

#polresoku

#bidhumaspoldasumsel

Bantuan Polisi

Survey

Bagaimana Pelayanan Kepolisian Daerah Sumsel ? ...
Sangat Puas
Puas
     Lihat hasil poling