• 34Âșc, Sunny

Giat Patroli Rutin Polsek Indralaya

POLRES OGAN ILIR
2023-03-16 10:13:52 Dibaca (32)

Polsek Indralaya Gelar Patroli Rutin dan Pasang Selebaran tentang Rawan Curanmor di kampung Kost mahasiswa 

 

Aksi pencurian kendaraan roda dua atau sepeda motor di Ogan Ilir saat ini semakin nekat dan tak pandang waktu.

 

Di beberapa kasus, pelaku pencurian berhasil membawa kabur sepeda motor yang diberi kunci tambahan.

 

Seperti di wilayah Timbangan, Indralaya Utara, komplotan pencuri sepeda motor tak jarang beraksi pada siang hari.

 

Komplotan tersebut hingga saat ini belum berhasil ditangkap polisi dan masih bebas berkeliaran khususnya di wilayah Timbangan.

 

Menyikapi hal ini, Polres Ogan Ilir melalui Polsek jajaran memberikan tips mencegah aksi pencurian yang makin hari makin meresahkan.

 

“Sebelum dilayani oleh polisi, masyarakat hendaknya dapat menjadi polisi bagi diri sendiri,” kata Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman,S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek Indralaya AKP Herman Romlie.S.H.M.H

 

Adapun tips mencegah sepeda motor dicuri diantaranya pastikan kendaraan sudah terkunci saat parkir.

 

Parkir kendaraan di tempat yang mudah diawasi dan gunakan kunci pengaman tambahan serta tambahkan alarm anti maling.

 

Jika parkir di wilayah rumah atau bedeng kost, parkir motor di dalam pagar dan pagar juga harus digembok.

 

Jadi kendaraan dikunci, kasih kunci tambahan serta alarm anti maling. Dan kalau parkir di depan atau teras rumah, pagar juga ikut digembok walaupun siang hari,” pesan Herman.

 

Sementara Kanit Reskrim Polsek Indralaya Ipda M.Agus Akbar.S.H berjanji akan menindak tegas pelaku curanmor yang meresahkan.

 

Tindakan tegas dan terukur perlu untuk syok terapi bagi pelaku pencurian lainnya, kata Kanit Riskrim

 

Polsek Indralaya pun memasang selebaran berisi imbauan agar waspada terhadap pencurian.

 

Selebaran ini ditempel di pintu masuk beberapa rumah kost mahasiswa di wilayah Indralaya Utara.

 

Agar Selalu waspada karena pelaku curanmor ada di sekitar kita. Kepada pemilik kost, bila perlu pasang CCTV

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI,WA 0813-7000-2110

  

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

 

 

#poldasumsel

#bidhumaspoldasumsel

 

#rachmadwibowo #poldasumsel #kapoldasumsel #bidhumaspoldasumsel #polri #palembang #listyosigitprabowo #hermanderu #indozone #detiknews #plglipp #humaspolri #tribunsumsel

Bantuan Polisi

Survey

Bagaimana Pelayanan Kepolisian Daerah Sumsel ? ...
Sangat Puas
Puas
     Lihat hasil poling