Sat Reskrim Polres Empat Lawang Ungkap Kasus Kekerasan terhadap Seorang Anak Balita oleh Orang Tua Kandung

Sat Reskrim Polres Empat Lawang berhasil mengungkap kasus kekerasan terhadap anak yang dilakukan oleh orang tua kandung sehingga menyebabkan anak tersebut meninggal dunia. Kasus ini merupakan pelanggaran terhadap Pasal 76C Jo Pasal 80 ayat (3) UU RI No 17 Tahun 2016 tentang perlindungan anak.

 

Kejadian tragis ini terjadi pada hari Kamis, 16 Mei 2024, sekitar pukul 12.30 WIB di dalam rumah Desa Batu Ampar, Kecamatan Lintrang Kanan, Kabupaten Empat Lawang. Korban bernama M. Miko Alfatih, berusia 55 hari, meninggal akibat kekerasan yang dilakukan oleh ayah kandungnya, Pirdaus bin Mat Sin, yang berusia 17 tahun.

 

Kronologi kejadian bermula saat istri Pirdaus berpamitan ingin ke sungai. Setelah mencari istrinya dan tidak menemukannya, Pirdaus kembali ke rumah dan melihat anaknya menangis. Pirdaus kemudian mencoba menenangkan anaknya dengan menggedongnya, namun ketika anaknya tetap menangis, Pirdaus mencekik dan membatinnya, menyebabkan kematian korban.

 

Pirdaus, yang berkonflik dengan hukum, diamankan pada hari yang sama sekitar pukul 16.00 WIB setelah mendapat informasi dari masyarakat. Kapolsek Lintrang Kanan memerintahkan Kanit Reskrim bersama anggota untuk mencari Pirdaus. Setelah pencarian, Pirdaus diamankan di rumahnya dan selanjutnya dibawa ke Polres Empat Lawang untuk proses hukum lebih lanjut.

 

Kasus ini mengejutkan dan menunjukkan pentingnya perlindungan anak dari kekerasan, termasuk kekerasan yang dilakukan oleh orang tua sendiri. Polres Empat Lawang berkomitmen untuk menindak tegas pelaku kekerasan terhadap anak demi melindungi hak dan keamanan anak-anak di Kabupaten Empat Lawang.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
21 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@humassumsel@gmail.com

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.