Wakapolda Sumsel Buka Kegiatan Sinergitas Mitra Kamtibmas di Palembang

Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M. Zulkarnain, SIK, MSi, membuka Kegiatan Sinergitas Mitra Kamtibmas dalam pencegahan Kamtibmas dan mitigasi bencana bersama Mitra Polri di Ballroom Hotel Beston Palembang, pada Rabu, 22 Mei 2024 pagi. Dalam sambutannya, Brigjen Pol M. Zulkarnain menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada narasumber serta segenap mitra jajaran Polri yang hadir dalam kegiatan tersebut.

 

Beliau menekankan bahwa menciptakan kamtibmas yang kondusif bukan hanya tanggung jawab Polri, tetapi tanggung jawab bersama seluruh lapisan masyarakat. Selama Triwulan I tahun 2024, terjadi 3.357 kasus tindak pidana di Provinsi Sumsel, dengan 1.544 kasus berhasil diselesaikan oleh jajaran Polri. Kejahatan yang mendominasi adalah curat, curas, curanmor, dengan rentan waktu terjadinya kejahatan antara pukul 00.00 WIB hingga 05.00 WIB.

 

Polda Sumsel telah melakukan berbagai kegiatan pencegahan, termasuk operasi kepolisian Sikat 1 Musi 2024, peningkatan kegiatan KRYD, dan patroli berskala besar, khususnya pada malam hari libur, untuk menekan angka kejahatan. Selain itu, gangguan kamtibmas seperti aksi tawuran dan balap liar di kota Palembang juga menjadi perhatian serius untuk ditekan.

 

Mantan Dirreskrimsus Polda Sumsel menyampaikan bahwa Provinsi Sumsel juga rawan terhadap bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dan kebakaran hutan. Oleh karena itu, sinergitas mitra kamtibmas dalam pencegahan kriminalitas dan mitigasi bencana sangat diperlukan.

 

Wakapolda mengharapkan peran aktif dari seluruh lapisan masyarakat, komunitas, dan ormas untuk bersama-sama menjaga dan memelihara kamtibmas dengan meningkatkan sinergitas. Peserta diharapkan mengikuti kegiatan ini dengan baik untuk menambah pengetahuan, wawasan, dan kesiapsiagaan dalam pencegahan kriminalitas dan mitigasi bencana. Turut hadir dalam kegiatan tersebut PJU Polda Sumsel, Kepala BPD Provinsi Sumsel Diwakili Ansori S,Sos,Dinas Kominfo Provinsi Sumsel H.Imansyah Wibowo serta dari Perwakilan Senkom,Orari ,Rapi, serta ojek online dan sinergitas mitra Kamtibmas lainnya.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
16 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@humassumsel@gmail.com

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.