Kayuagung - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Kapolsek SP Padang AKP Amri Syafrin, S.H. bersama personel dan Kelompok Tani Lembah Subur melaksanakan kegiatan penanaman jagung serentak Kwartal III pada Rabu, 17 Juli 2025, pukul 15.00 WIB di Desa Bungin Tinggi, Kecamatan Sirah Pulau Padang, Kabupaten OKI.
Kegiatan ini dilaksanakan di dua lokasi lahan milik masyarakat desa binaan dengan total luas tanam 0,5 hektare. Benih yang digunakan adalah jagung hibrida F1 merek Pertiwi sebanyak 4 kg. Penanaman diawali oleh Camat SP Padang Ardhi Tomi Yansa, S.IP., Komandan Koramil SP Padang Lettu Kurniawan, Kapolsek SP Padang AKP Amri Syafrin, S.H., Koordinator Penyuluh Pertanian Albian, S.P., serta Kepala Desa Bungin Tinggi Yohanes.
Turut hadir dalam kegiatan ini para penyuluh pertanian se-Kecamatan SP Padang, perangkat desa, dan anggota kelompok tani Lembah Subur. Setelah prosesi simbolis, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman oleh seluruh anggota kelompok tani.
Melalui kolaborasi ini, Polsek SP Padang menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat desa binaan sekaligus memperkuat sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan petani.
Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :
Call Center : 110
NO BANTUAN POLISI, WA : 081370002110
"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"
Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
081370002110
admin@humassumsel@gmail.com
© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.