Kapolsek Kikim Timur Pimpin Kegiatan 'Jum'at Curhat' di Desa Linggar Jaya

Lahat - Polsek Kikim Timur Polres Lahat, di bawah pimpinan Kapolsek AKP Indra Gunawan, menggelar kegiatan "Jum'at Curhat" di Desa Linggar Jaya, Kecamatan Kikim Timur, Kabupaten Lahat pada hari ini, Jum'at tanggal 24 Mei 2024.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat setempat, serta memberikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana bagi masyarakat untuk menyampaikan saran, pendapat, dan masukan terkait kamtibmas.

 

Dalam kegiatan tersebut, Sdr. Zainal A., 40 tahun, perangkat desa Linggar Jaya, menyampaikan terima kasih kepada Polsek Kikim Timur atas pendampingan yang dilakukan terhadap penggunaan dana desa. Usulan dan saran lainnya juga turut disampaikan oleh masyarakat setempat.

 

Kegiatan "Jum'at Curhat" berjalan lancar dan kondusif, menunjukkan hubungan yang harmonis antara Polri dan masyarakat. Hal ini mencerminkan komitmen Polsek Kikim Timur dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Lahat.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
18 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@humassumsel@gmail.com

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.